Maksimalisasi Pembelajaran Online: Dema dan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) melaksanakan Doa Khatmil Qur’an dan Temu Sapa Mahasiswa dengan Dosen
Sabtu, 26 September 2020 Dema Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) melaksanakan Doa Khatmil Qur’an dan Temu Sapa Mahasiswa dengan Dosen FUD dengan tema “Apa Kabar Mahasiswa dengan Kuliah Daringnya? Rangkaian kegiatan khataman Al-Qur’an yang telah dilakasanakan beberapa hari sebelumnya ditutup dengan doa khatmil Qur’an. Pembacaan doa khatmil Qur’an yang dipimpin oleh pengasuh Pesantren takhasus Dr. KH. Ahmad Fathoni, M.A. ini diharapkan dapat memberi keberkahan dan kesehatan kepada seluruh sivitas akademika Institut lmu Al-Qur’an (IIQ) Jakarta terkhusus untuk kesembuhan Dr. KH. Ahsin Sakho Muhammad, M.A berserta istri yang merupakan Rektor IIQ Jakarta priode 2005-2014. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan temu sapa mahasiswa dan dosen.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Warek I: Dr. Hj. Nadjematul Faizah SH., M.Hum., Warek III: Dr. Hj. Romlah Widayati, W M.Ag., Pengasuh Pesantren: Dr. KH. Ahmad Fathoni, Lc., M.A., Dekan FUD: Dr. Muhamammad Ulinnuha, MA. Kaprodi IAT dan KPI, Muh. Haris Hakam, M.A. Sekertaris Prodi IAT, Mamluatun Nafisah, M.Ag., Sekretaris Prodi KPI, Isman Iskandar, M.Sos., Dosen-Dosen FUD, dan seluruh mahasiswa FUD IIQ Jakarta.
Dekan FUD, Dr. Muhammad Ulinnuha Lc., M.A. menyebutkan “Kegiatan temu sapa ini dilakukan antara lain untuk memperteguh ikatan kekeluargaan dan persaudaraan antara dosen, mahasiswa dan segenap civitas FUD IIQ Jakarta. Dalam kaitan itu, maka di masa pandemi ini perlu kita tingkatkan budaya caring (saling perhatian) dan sharing (saling berbagi)”.
Dalam temu sapa tersebut juga, dipaparkan beberapa hal terkait proses belajar mengajar di masa pandemi ini. Pemaparan dilakukan oleh Warek III, Dekan FUD dan Kaprodi. Kemudian dilanjutkan dengan diskusi terksit kendala-kendala yang dihadapi oleh mahasiswa beserta solusinya. Warek III, Dr. Hj. Romlah Widayati dalam pemamarannya menyebutkan bahwa dalam masa pandem ini kedisiplinan harus semakin ditingkatkan, baik terkait kebersihan, kewaspadaan maupun dalam mengatur waktu. Begitupun kita harus bekerja sama mapun sama-sama kerja untuk proses belajar mengajar yang maksimal. Kegiatan. Dalam masa pandemi ini memnag dijumpai berbagai persoalan, tapi hal tersebut tidak mengurangi subtansi pembelajaran. Kegiatan tersebut ditutup dengan doa yang dpimpin oleh Drs. Musyidah Tahir, M.A.
(Is)