Diskusi Road-Map Penelitian Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam
Rabu, 30 Oktober 2019 Fakultas Ushuluddin dan Dakwah Prodi KPI menyelenggarakan diskusi road-map penelitian prodi KPI. Kegiatan ini bertujuan untuk menentukan arah dan wilayah penelitian dosen dan mahasiswa prodi KPI secara spesifik dengan tetap mempertahankan kecirian berbasis Al-Qur’an.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah Dr. H. Muhammad Ulinnuha, Lc., M.A. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Warek I, Dr. Hj. Nadjematul Faizah, S.H., M.Hum., Warek III, Dr. Hj. Romlah Widayati, M.Ag., Kaprodi KPI, KH. Haris Hakam, M.A., Sekertaris Prodi KPI, Isman Iskandar, M.Sos., Sekertaris Prodi IAT, Mamluatun Nafisah, M.Ag, Kabag AK, Sugiarto Effendi, M.Si. dan seluruh dosen Tetap Prodi KPI.
Kegiatan tersebut diawali dengan pengarahan dan pemaparan dari Dekan Fakultas Uhuluddin dan Dakwah kemudian dilanjutkan dengan pemaparan draft road-map penelitian prodi KPI. Hal yang didiskusikan terkait kesesuaian tema penelitian dengan capaian profil lulusan yang telah dirumuskan sebelumnya.
Hasil diskusi tersebut menyepakati wilayah kajian penelitian prodi KPI dibatasi menjadi 3 wilayah besar. Pertama, yang terkait dengan penyiaran baik dalam terminologi tabligh maupun broadcasting. Kedua, Jurnalistik khususnya yang media mainstream dan new media. Ketiga terkait dengan studi media. Hal tersebut memungkinkan untuk dikaji secara teoritis maupun praktis. Menurut M. Ulinnuha “Penelitian prodi KPI IIQ Jakarta dapat mengelaborasi kajian-kajian tersebut dengan nilai-nilai Al-Qur’an”. Road map tersebut diharapkan dapat memperbaiki relevansi penelitian dan pengembangan keilmuan program studi KPI. (IS)