Bersama PIAUD IIQ Jakarta melawan COVID-19
Sehubungan dengan penyebaran COVID-19 di dunia, mengakibatkan ekonomi dunia lumpuh, begitu pula di Indonesia. Banyak para pekerja yang dirumahkan sampai kehilangan pekerjaannya. Orang-orang terdekat pun terkena dampaknya, ada keluarga mahasiswa IIQ terdampak ekonomi sehingga mereka kesulitan membayar kewajiban SPP. Mendengar hal tersebut, teman-teman mahasiswa Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD) Fakultas Tarbiyah Institut Ilmu Al-Qur’an Jakarta berinisiatif untuk mengadakan penggalangan dana. Kegiatan ini bernama Charity PIAUD IIQ Jakarta dengan mengusung tema “Bersama PIAUD IIQ Jakarta Melawan COVID-19” bertujuan untuk memupuk rasa kepedulian antar sesama, meningkatkan sikap empati dalam menyikapi musibah serta menumbuhkan semangat berbagi kepada sesama. Penggalangan dana ini dilakukan mulai tanggal 22 Mei – 15 Juni 2020.
Dalam kurun waktu 24 hari, dana yang terkumpul sebanyak Rp. 4.301.500. sebagian besar diserahkan ke Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 IIQ Jakarta, Bapak Rahmatul Fadhil, MA dan diperuntukkan bagi teman-teman mahasiswa yang terdampak, khususnya mahasiswa PIAUD IIQ Jakarta. Penyerahan dana dilaksanakan pada hari ini, Senin, 06 Juli 2020 diwakili oleh dua orang mahasiswa program studi PIAUD Tarbiyah IIQ. Turut juga menghadiri penyerahan dana tersebut Kaprodi PIAUD, PAI dan salah satu dosen tetap PIAUD. Harapan semoga dana tersebut bermanfaat bagi orang yang terdampak Pandemi. (NH)