BEM Fakultas Ushuludin IIQ Jakarta Bedah Buku Rumah Tanpa Jendela
PAMULANG – Sabtu 03/12/2011, Badan Ekskutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ushuludin IIQ, menyelenggarakan bedah buku “Rumah Tanpa Jendela” karya penulis muda berbakat, Asma Nadia di Pesantren Takhasush IIQ. Acara ini diselenggarakan dalam rangka menggairahkan minat baca dan menulis di kalangan mahasiswa. Karena itu, sebelum bedah buku ini, BEM juga menyelenggarakan Pekan Bazar Buku yang diikuti oleh berbagai pihak; IIQ Press, Penerbit Mizan, Pusat Kajian Hadits, Lentera Hati, Pustaka Firdaus, Asma Nadia Publishing dan Soto Kudus. Demikian tutur Lana Najiah, selaku Persiden BEM Fakultas Ushuludin IIQ.
Menurutnya, rangkaian acara Pekan Bazar dan Bedah Buku ini mengangkat tema “Membangun Budaya Membaca Melalui Rumah Baca”. Tema ini diangkat, karena terinspirasi oleh program Asma Nadia untuk mendirikan seribu Rumah Baca yang akan tersebar di seluruh penjuru negeri.
Hadir dalam ini, ratusan mahasiswi IIQ, mahasiswa-mahasiswa UIN Jakarta, Tri Sakti, UMJ, PTIQ dan lain-lainnya. Mereka memadati Aula Rusunawa Ma’had Takhashush IIQ. Penulis buku, Asma Nadia, hadir sebagai narasumber. Sementara moderator acaranya, Rasyid, mahasiswa S2 IIQ Jakarta.
Acara mulai nonton bareng film “Ema Ingin Naik Haji” karya Asma Nadia. Ini berlangsung dari 09.00 – 10.30 WIB. Selanjutnya acara bedah buku dibuka dengan serangkaian seremoni. Dimulai dengan pembukaan oleh panitia, lalu dilanjutkan dengan Tilawah al-Qur’an oleh seorang mahasiswi IIQ, Hj. Farah Dhiba Maulida.
Pada sessi presentasi bukunya, selain menjelaskan isi buku, Asma Nadia juga banyak memberi motivasi agar mahasiswa berani dan kreatif menulis. “Setiap orang, sesungguhnya bisa menulis”, tegasnya. Setelah presentasi, acara dilanjutkan dengan diskusi yang seru. Ini berlangsung hingga 13.00 WIB. Acara pun diakhiri dengan makan Soto Kudus bersama-sama.(AM)